Stainless steel wool umumnya digunakan dalam industri otomotif dan dalam pembuatan knalpot kendaraan bermotor yang berfungsi untuk meredam suara yang berasal dari proses pembakaran. Selain mempunyai kemampuan meredam suara, Stainless steel wool mempunyai karakteristik tahan terhadap asam dan getaran.
Pemakaian Stainless steel wool:
- Sistem pembuangan (exhaustion systems) untuk combustion engines
- Sebagai material insulating untuk temperatur dan suara yang jauh lebih efektif dari asbestos.
- Sebagai saringan (filtering) untuk gas dan material kimia tertentu.
- Sebagai bahan pelapis dan alas untuk sistem transpotrasi material dalam proses pembuatan gelas.
- Untuk pembersih dan pengkilat jika tidak diinginkan timbulnya karat pada permukaan logam.
Grade yang umum dipakai adalah:
- SUS430
- SUS434
C 0.12 % max, Si 1.0 % max, Mn 1.0% max, S 0.03% max, P 0.04% max, Cr 16.0 - 18.0 % max, Mo 1.25 % max.
- SUS316
C 0.08 % max, Si 1.00 % max, Mn 2.00 % max, P 0.045 % max, S 0.030 % max, Ni 10-14 %, Cr 16-18 %, Mo 2.00 - 3 .00 %.
Ukuran yang umum digunakan sbb:
40--60 um (halus)
50--80 um (menengah)
80--130 um (kasar)
100--180 um (kasar)
Untuk informasi lebih lanjut bisa menghubungi Sales Engineer kami, atau bisa menghubungi kami secara langsung atau di sini.